Minggu, 13 September 2009

AGRIBISNIS

MODEL USAHA AGRIBISNIS HORTIKULTURA

(Dengan memilih dan menerapkan model usaha agribisnis hortikultura yang cocok dan sesuai kondisi setempat dapat meningkatkan karena keuntungan dan kesejahteraan petani).
Komoditas hortikultura cukup prospektif untuk dikembangkan. Permintaan komoditas ini untuk pemenuhan dalam negeri maupun luar negeri semakin meningkat. Sementara sumberdaya alam, sumberdaya manusia dan teknologi yang tersedia semakin terbatas.
Untuk memenuhi peningkatan permintaan komoditas hortikultura tersebut, maka diperlukan upaya yang mengarah pada peningkatan efisiensi usaha, penguasaan iptek, pemanfaatan sumberdaya alam, sumberdaya manusia serta partisipasi masyarakat dan swasta. Karena itu perlu dicarikan beberapa model usaha agribisnis hortikultura yang dapat memberikan keuntungan dan kesejahteraan kepada petani.
Berikut ini terdapat beberapa model usaha agribisnis hortikultura yang telah ada dan dapat dipilih untuk dijadikan acuan, sesuai dengan kondisi, dalam rangka peningkatan pendapatan petani.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar